2018 baru saja usai menutup tirai. Lembaran baru tahun 2019 baru saja dibuka. Baik-buruknya segala hal yang terjadi pada tahun lalu tetaplah menjadi catatan yang tidak mampu kita ubah. Kita hanya mampu meminta maaf pada Tuhan yang menciptakan kita, meminta maaf pada diri sendiri dan meminta maaf pada alam semesta. Tak lupa, kita juga harus berterimakasih pada segala yang pernah terjadi pada tahun lalu. Membuat resolusi di tahun baru bukanlah sesuatu yang harus. Namun bagi orang yang masih memiliki harapan akan kehidupan yang lebih baik pada tahun ini, membuat resolusi bisa dilakukan. Ini adalah resolusi secara garis besar yang harus aku lakukan. 1. Konsisten membuat jurnal Jurnal sangat penting untuk bisa mengatur kehidupan harian kita. Membantu fikiran kita lebih teratur dan bisa mengurangi stress. Tanpa menuangkan segala ide yang akan kita lakukan dalam jurnal membuat kita merasa tertekan akan segala pekerjaan yang baru akan dilakukan berbanding fokus pada apa yang sedang...
Banyak Jalan, Banyak Cerita